Manajemen dan Perangkat Organisasi Koperasi
Definisi Manajemen menurut Stoner adalah
suatu proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan
usaha-usaha para anggota organisasi dan penggunaan sumberdaya-sumberdaya
organisasi lainnya agar mencapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan.
Menurut
Prof. Ewell Paul Roy, Ph.D mengatakan bahwa manajemen koperasi melibatkan 4
unsur (perangkat) yaitu Anggota, Pengurus, Manajer, dan Karyawan merupakan
penghubung antara manajemen dan anggota pelanggan. Sedangkan menurut UU No.
25/1992 yang termasuk Perangkat Organisasi Koperasi adalah Rapat anggota,
Pengurus, dan Pengawas.
Organisasi
koperasi adalah suatu cara atau sistem hubungan kerja sama antara orang-orang
yang mempunyai kepentingan yang sama antara orang-orang yang mempunyai
kepentingan yang sama dan bermaksud mencapai tujuan yang ditetapkan
bersama-sama dalam suatu wadah koperasi. Sebagai organisasi koperasi mempunyai
tujuan organisasi yang merupakan kumpulan dari tujuan-tujuan individu dari
anggotanya, jadi tujuan koperasi sedapat mungkin harus mengacu dan
memperjuangkan pemuasan tujuan individu anggotanya, dalam operasionalnya harus
sinkron.
Sebagai organisasi koperasi yang bergerak dibidang usaha guna memuaskan
kepentingan anggotanya, koperasi mempunyai 5 persyaratan yang harus dipenuhi
koperasi ialah adanya
orang/subyek hukum pendukung hak dan kewajiban, adanya pengelola, pengurus,
direksi, adanya harta
kekayaan yang terpisah/equity (permodalan), adanya kegiatan, dan adanya aturan
main berdasarkan prinsip koperasi.
thanks ya infonya !!!
BalasHapuswww.bisnistiket.co.id